JAKARTA, RADARNYAMUK.com – Perayaan Hari Ulang Tahun ke-3 Pro Jurnalismedia Siber (PJS) di Jakarta menjadi momen istimewa bagi insan pers tanah air. Tidak hanya sebagai ajang silaturahmi nasional antarjurnalis dari berbagai daerah, perhelatan ini juga menjadi panggung apresiasi bagi para wartawan yang telah lama mengabdikan diri dalam dunia jurnalistik.Rabu (14/5/2025).
Kegiatan yang berlangsung pada 13–15 Mei 2025 di Jakarta Best Western (BW) Hotel & Convention, Kemayoran, Jakarta ini dihadiri oleh pengurus dan anggota Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PJS dari berbagai provinsi di Indonesia, termasuk dari Bangka Belitung (Babel).
DPD PJS Bangka Belitung mengirimkan empat perwakilan dalam agenda nasional ini, yakni Rikky Fermana (Ketua), Wenki (Wakil Ketua), Muhamad Zen (Sekretaris), dan Ari Wibowo (Divisi Konten Kreatif, Seni, dan Budaya).
Mereka turut aktif dalam setiap rangkaian acara mulai dari forum diskusi, malam keakraban, hingga puncak perayaan.
Yang membanggakan, dua pengurus PJS Babel dari jejaring media KBO Babel, Rikky Fermana dan Wenki, dianugerahi Senior Journalist Card (SJC) oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PJS.
Penghargaan ini merupakan bentuk penghormatan kepada wartawan yang telah mendedikasikan hidupnya secara penuh di dunia jurnalistik selama minimal 15 tahun dan berusia di atas 40 tahun.
Selain Rikky dan Wenki, penghargaan SJC juga diberikan kepada tokoh jurnalis lainnya seperti H. Arifin Rusdi dari DPD DKI Jakarta dan Erwin Sinulingga dari DPD Sumatera Utara.
Dalam keterangannya kepada jejaring media PJS, Rikky Fermana menyampaikan rasa terima kasih atas penghargaan tersebut. Baginya, ini bukan sekadar simbol, tetapi bentuk pengakuan atas perjuangan panjang yang telah dilalui.