BANGKA SELATAN, RADARNYAMUK.com – Bupati Bangka Selatan, H. Riza Herdavid, S.T., M.Tr.IP., melaksanakan Salat Iduladha 1446 Hijriah bersama keluarga besarnya di kediaman pribadi yang berlokasi di Desa Air Bara, Kecamatan Airgegas, Kabupaten Bangka Selatan, pada Jumat pagi (6/6/2025).
Pelaksanaan salat berlangsung dengan khidmat dan diikuti oleh warga sekitar, perangkat desa, tokoh agama, dan tokoh masyarakat setempat. Suasana penuh kekeluargaan dan kebersamaan terasa selama berlangsungnya ibadah tahunan ini.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Riza Herdavid menyampaikan rasa syukur atas terlaksananya Iduladha tahun ini dan berharap momentum hari raya kurban dapat memperkuat nilai-nilai solidaritas dan kepedulian sosial di tengah masyarakat.
“Iduladha bukan hanya tentang berkurban secara fisik, tetapi juga tentang menumbuhkan kepedulian dan mempererat silaturahmi di antara kita. Mari kita jadikan momen ini untuk terus menjaga semangat gotong royong dan saling membantu,” ucap Bupati dalam sambutannya.